Kamis, 14 November 2013

Ponsel Berjaringan LTE, Diharapkan Masuk ke Indonesia Tahun 2014

Berdasarkan laporan terbaru, ponsel-ponsel berjaringan LTE akan semakin menjamur dan semakin murah di tahun 2014 mendatang. Saat ini, ponsel yang sudah mendukung jaringan LTE masih dijual dengan harga yang cukup tinggi, karena biasanya jaringan LTE ini hanya disematkan pada ponsel-ponsel terbaru dengan banderol yang cukup tinggi.
Namun berdasarkan laporan terbaru tersebut, ponsel LTE low-end dengan harga $200 (sekitar Rp. 2,2 juta) dan ponsel LTE mid-end dengan harga $300 (Rp. 3,3 juta) akan segera hadir. Tidak tanggung-tanggung, laporan tersebut juga memprediksikan bahwa ponsel LTE low-end dan mid-end tersebut akan laris diserbu oleh para konsumen.

Hal ini juga didukung dengan fakta bahwa jaringan LTE akan segera masuk ke negara-negara berkembang seperti Indonesia. Sehingga para vendor tentunya akan berlomba-lomba untuk meraih pasar negara berkembang yang besar ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar